Legislatif dan Eksekutif Pererat Sinergi, Percepat Pembangunan Kab Bogor

CIBINONG-tabloidreformasi.com
Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, dan Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, bersatu dalam komitmen mempercepat pembangunan Kabupaten Bogor. Ini disampaikan dalam acara Coffee Morning di Situ Plaza Cibinong, Kamis (1/2/2024).
Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, menyoroti potensi Kabupaten Bogor yang dapat mempercepat pembangunan, terutama dalam respons masyarakat terhadap kebijakan dari eksekutif dan legislatif.
Dia menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi untuk memperkuat pembangunan Kabupaten Bogor ke depannya.
“Apresiasi atas kesempatan yang diberikan untuk bersama-sama membangun Kabupaten Bogor, momentum yang baik membangun sinergi, kolaborasi untuk bersama-sama membangun. Kita sama-sama mengawal dan berkomitmen membangun Kabupaten Bogor lebih baik ke depannya,” ujar Asmawa Tosepu.
Asmawa Tosepu menyampaikan terima kasih karena begitu perhatian pimpinan DPRD juga jajaran anggotanya kepada eksekutif Pemkab Bogor sehingga mekanisme roda pemerintahan bisa berjalan dengan lancar. Juga terima kasih atas penerimaan yang hangat penuh dengan kekeluargaan baik di tingkat OPD, masyarakat, perangkat desa juga legislatif DPRD Kabupaten Bogor.
Selanjutnya, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto mengatakan, kegiatan ini menjadi sebuah momentum mempererat silaturahmi antara jajaran legislatif dengan eksekutif. Tentunya untuk bersama-sama membangun Kabupaten Bogor juga menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Bogor.
“terima kasih pak Pj. Bupati Bogor yang betul-betul menjaga netralitas dan selalu mengagungkan tidak ada warna politik partai mana pun, ingin menjaga netralitas dan kondusifitas Kabupaten Bogor. Silaturahmi hari ini pembuka untuk sama-sama membangun Kabupaten Bogor lebih baik kedepannya,” tandasnya.
Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat seperti Kepala Diskominfo Kabupaten Bogor, Kepala DKPP Kabupaten Bogor, Kepala BPBD Kabupaten Bogor, dan para Ketua Fraksi DPRD Kabupaten Bogor, yang menandai komitmen bersama untuk memajukan Kabupaten Bogor ke arah yang lebih baik.
Red-Bdy